SOP Canggih, SOP Lengkap, PERCUMA.
Updated: Dec 29, 2020
Sering ga dateng ke sebuah resto / cafe / coffeeshop di mana banyak hal sepele yang akhirnya membuat kita males dateng ke tempat itu lagi?
Misal, tukang parkirnya menyebalkan dan tidak ramah? Ato pas lagi kepedesan cari tisu ga ada? ato ke WC ternyata jorok dan tidak tersedia tisu or air mati? Ato seperti kondisi saat ini tidak tersedia disinfektan ato sabun untuk cuci tangan?
Nah pertanyaan apakah tempat tersebut tidak punya SOP sehingga kita ngedumel jadi "gimana sih ga ada SOP apa nih tempat" hehe, padahal belom tentu, apalagi klo tempatnya CAPEX mahal, sudah pastilah ownernya aware soal SOP dan sudah mempersiapkan dengan baik, PERMASALAHANNYA kemudian di mana?
1. Leader Buta Lapangan
So Business owner / Leader/ Direktur turun lapangan sering-sering jangan keseringan di belakang meja.na pentingnya SOP gimana bisa memiliki urgensi untuk paham betapa pentingnya SOP di jalankan?
So Business Owner / Leader / Direktur turun lapangan sering-sering, jangan keseringan di belakang meja.
2. No Reward & Punishment
Tidak ada "Reward & Punishment" terhadap pelaksanaan SOP yang di buat, hal ini membuat karyawan akan dengan mudah mengabaikan berbagai SOP yang harusnya dipatuhi dan dilaksanakan setiap harinya.
Nah penting sekali penerapan R&P ini sehingga semua SOP bisa berjalan dengan sangat baik, tentu di sisi lain karyawan juga merasa dengan semua detail dan kerja keras mereka juga bisa mendapatkan hasil yang memadai. Biarpun sering kita dengar, "khan mereka sudah dibayar..." yes it is true but masalahnya ketika anda berapa di dalam bisnis cafe dengan standart gaji yang UMK ato bahkan di bawah itu, ini Different Game, jadi R&P akan menjadi sangat penting.
3. Traning & Jadwalnya Ga Jelas
Tidak ada training rutin untuk terus di ulang-ulang karena karyawan bisa banyak turn over ataupun terkena sindrom "udah biasa". Hal ini juga sering terlewatkan karena berbagai kesibukan dalam kegiatan operasional dan perusahaan sehingga penting sekali memiliki Training Schedule yang rutin.
4. Leadernya juga Cuek
Klo leadernyanya tidak paham SOP sehingga menganggap banyak hal sepele dan merasa tidak ada impact besar terhadap setiap detail SOP, yah ini sih ga usah ditanya lagi, kurang lebih karyawannya pun akan seperti itu. Lead by Example adalah cara efektif untuk membuat SOP berjalan dengan baik.
5. Teknologi Pendukung
Satu cabang mungkin urusan mudah untuk melakukan kontrol SOP, apalagi jika Owner / Leader memang sekaligus operasional di outlet, bagaimana jika 5 cabang misalnya? Nah bantuan teknologi kontrol SOP seperti contoh aplikasi Zenput (cuma ini buatan luar) membuat kontrol akan lebih mudah, realtime dan detail.
Nah jadi Foodpreneur PERCUMA, USELESS SOP mau lengkap, canggih, bayar konsultan mahal sekalipun kalo pada akhirnya implementasi di lapangannya MEMBLE.
Tanggung jawab siapa ini semua? Ya ANDA semua FOODPRENEUR, kenapa karena ini BISNIS KITA.
Semoga bermanfaat
Selamat Pagi, Selamat Berkarya.
BTW jangan lupa Foodizz ada kelas Restaurant Manager on Detail yang tentu artikel di atas sangat relevan loh. Buat yang mau daftar silahkan check detail di link ini
Sumber gambar: Pexels.com
Comments