top of page
Black Friday Clothing Sale Leaderboard.j
Writer's pictureFOODIZZ.id

Kenapa Konsumen Loyal dengan Brand Kita?Studi kasus Contoh GRL COFFEE


Apa yang membuat konsumen menjadi loyal dengan brand kita? Sedikit alasannya, tapi apa yang membuat konsumen tidak loyal atau bahkan tidak pernah lagi datang ke brand kita? BUANYAAKKKK banget alesannya. Nah bikin pusing khan, kita punya sedikit alasan yang bisa membuat KONSUMEN LOYAL, sementara di sisi lain banyak sekali alasan yang membuat mereka tidak kembali lagi.


Coba kita lihat berbagai alasan konsumen tidak lagi loyal atau bahkan tidak pernah kembali lagi:

  • Kesel karena tukang parkirnya nyebelin

  • Tidak puas dengan layanan waiter

  • Tidak merasa produk yang dibeli "valuable"

  • Harga kemahalan

  • Pesaing punya konsep yang lebih baik

  • Konsumen kecewa karena tidak sesuai janji promosi

  • Kesal karena no WA mau order tidak pernah diangkat.

  • Sering tutup karena karyawan sering berganti-ganti

  • Produk basi atau kualitas buruk ketika dibeli

  • Pesaing lagi buat promosi gila-gilaan

  • Brand jadul, sudah tidak relevan lagi


Dan seribu satu alasan yang membuat konsumen tidak loyal dan tidak kembali lagi walaupun akses lokasi outlet / Delivery Online / WA order dengan mudah diakses oleh konsumen untuk bisa membeli produk kita.


Nah kemudian apa yang membuat konsumen kita menjadi LOYAL, terus membeli, dan juga mau merekomendasikan brand kita? Apa hanya karena harga murah? Layanan terbaik? Produknya enak dan banyak? Poin mana yang membuat mereka pada akhirnya loyal sebetulnya?


Nah temen-temen kuliner, untuk menjawab ini kita harus kembali lagi ke fundamental bisnis kita di awal di mana ketika kita mendevelop POSITIONING dan DIFFERENTIATION bagi brand kita, inget ga apa? Apakah sudah di develop dengan POSITIONING yang kuat, yang menciptakan REASON to BUY bagi konsumen secara kontinu, serta didukung oleh DIFFERENSIASI yang juga kuat dan mendorong REASON TO BUY tersebut?


"Waduh gimana maksudnya yah, agak bingung nih Foodizz"


Contoh temen-temen buat coffeeshop nih dengan nama Brand GRL COFFEE, dengan begitu banyak coffeeshop yang ada, dan ketatnya persaingan akhirnya temen-temen membuat coffeeshop yang memperkuat pemberdayaan cewe, istilah kerennya WOMEN EMPOWERMENT, di mana semua karyawan dari waiter sampai barista adalah CEWE di GRL COFFEE. Dengan menggunakan tagline "Karena Cewe Juga Bisa Keren" temen-temen ingin menanamkan klo ini sebuah coffeeshop di mana cewe tuh bisa jadi pengusaha coffee dan juga bisa memberikan support besar terhadap cewe lainnya. (Kita lagi ga bahas soal bisa tidak bisa yah, ini soal membahas membangun brand POSITIONING, biarpun banyak tentu cewe yang punya coffeeshop)


Muncullah kemudian ALASAN (REASON TO BUY) yang kuat yang brand GRL COFFEE ini, tidak tergantung hanya dengan PRODUK yg ENAK, harga yang terjangkau, ataupun konsep tempat yang keren, tapi BEYOND dari semua alasan tersebut orang datang karena mereka ingin memberikan SUPPORT terhadap GRL COFFEE yang membuat konsep WOMENT EMPOWERMENT.


Dengan positioning seperti itu, "MOMENT EMPOWERMENT" GRL COFFEE juga membuat differensiasi BRAND yang juga mendukung POSITIONINGNYA, seperti semua karyawannya CEWE (anak kos, ibu muda rumah tangga, anak muda, dll), kegiatan-kegiatan nya (event) menyasar kegiatan pemberdayaan CEWE, misalnya: KOPDAR Milllenial atau Gen Z cewe pengusaha, kopdar KOL / influencer cewe, dll. Semua DIFFERENSIASI ini MEMPERKUAT POSITIONING brand GRL COFFEE sebagai coffeeshop yang mendorong MOMENT EMPOWERMENT.


Sampai sini bisa ditangkap? YES kita mencoba menciptakan sesuatu yang membuat KONSUMEN kita LOYAL yang lebih dari sekadar PRODUK, HARGA, dan KONSEP DESAIN, karena klo ini MUDAH DITIRU dan tidak membuat KONSUMEN MENJADI LOYAL, tapi konsep pemberdayaan wanita by GRL COFFEE, seperti hal nya Starbucks dengan 3rd place between office & home, The Body Shop with "forever against animal testing".



1. Apa Kata konsumen


"Guys ke GRL coffee ajah yuk" ...... keren owner dan semua karyawan cewe loh!

"Guys ke GRL coffee lagi yuk, cakep-cakep ey di sana" ... cowo ini

"Girls kita ke GRL COFFEE yuk, enak di sana, kita banget tempatnya"

"Eh gila itu keren banget, baristanya cewe semua, kopinya enak, dan mereka support dengan pengembangan dan pemberdayaan cewe"

"Eh klo ke Bandung jangan lupa mampir ke GRL COFFEE, wajib banget ini soalnya keren dan menarik banget konsep mereka"



2. Apa yg Media / KOL Liat?


"Wah keren konsepnya, bisa kita liput dan ceritain konsep GRL Coffee dan pemberdayaan cewenya"


Sampai sini temen-temen bisa lihat yah, ada REASON yang KUAT untuk membuat konsumen LOYAL karena apa yang ditawarkan oleh GRL COFFEE sudah BEYOND manfaaat RASIONAL dan FUNGSIONAL, GRL COFFEE menawarkan sesuatu yang sifatnya lebih EMOTIONAL, VALUE to HEART, sehingga konsumen tidak lagi ter ATTACHED hanya dengan kopi dan produk lainnya saja, namun konsumen TER ATTACHED dengan sesuatu yang mereka yakini ketika mereka ke GRL COFFEE, then they are a part of (kontribusi dan memberi dukungan) terhadap pemberdayaan CEWE.


Kembali lagi ke atas, banyak ga alasan mereka untuk LOYAL? Ga banyak, as simple as konsumen ingin memberikan support terhadap brand GRL COFFEE, karena brand ini support terhadap pemberdayaan cewe. This brand MEAN SOMETHING beyond selling coffee.


Yah tentu, konsep di atas tetap harus didukung oleh produk yang kuat, layanan yang bagus, operasional yang rapih, bukan berarti hal-hal BASIC dan WAJIB kemudian diabaikan yah temen-temen. Lain waktu kita bahas secara detail proses membangun brandnya.


Semoga bermanfaat


Nah temen-temen yg ingin MEMULAI atau udah MULAI tapi masih tidak tahu arah, bulan depan Foodizz punya kelas yang LEGEND banget nih, yaitu Memulai Bisnis Kuliner dari Nol ke 16, sudah 16 angkatan, nama-nama yang pernah ikut mungkin temen-temen sudah kenal banget, seperti: Waroeng Steak, HAUS, TEGUK, Mr Suprek, dan ratusan brand lainnya. Kali ini lebih asik, yang ga bisa ikut offlinenya di Bandung, bisa ikut live nya di online. 4 Hari, 32 jam. Plus lebih mantap lagi, bakal di sharing 5 bisnis yang potensi buat di garap. Yuk join sekarang, ini moment yang sangat pas untuk mempersiapkan bisnis kamu. Klik link ini


Foodizz

1st F&B Education Platform in Indonesia.

www.foodizz.id


*GRL Coffee hanya contoh, tidak ada maksud kesamaan dengan brand manapun



*Buat temen-temen yang mau copas artikel silahkan ajah ga perlu minta izin asal mencantumkan sumber artikelnya, yaitu www.foodizz.id/blog. Yuk hargai karya dan usaha orang lain dalam membuat konten"


Sumber Gambar: Unsplash.com

 

241 views0 comments

Comments


Previous Post

Baca berdasarkan Topik

bottom of page