top of page
Black Friday Clothing Sale Leaderboard.j
Writer's pictureFOODIZZ.id

Brand adalah Cerita Tentang Kamu

Cukup banyak Brand yang kita datangi dan makan alasannya adalah karena saya kenal dan "kenal" ownernya, bukan hanya kenal secara fisik yg artinya pernah kenalan dan ketemu, tapi juga "kenal" karena pernah liat, baca, dan dengar dari berbagai sumber informasi dan social media tentang si owner.

Apakah produknya terbaik? blom tentu, mungkin masih banyak produk dari brand lain yang lebih baik, tapi mengapa tetap kita beli? Yah karena kita "membeli" cerita tentang yang punya, kita "membeli" apa yang dikatakan media dan orang tentang ownernya.


Dalam perspektif membangun Brand, Story TENTANG KAMU bisa menjadi salah satu faktor penting untuk bisa sukses membangun sebuah brand, mengapa? karena story tentang kamu itu "UNIK" ga ada yang bisa menyamainya karena KAMU yah KAMU bukan orang lain, terlepas ada kesamaan cerita tentu dengan perjalan orang lain, namun tetap saja kembali lagi jika sudah bicara invidu per individu hal ini menjadi UNIK.


Lantas Story TENTANG KAMU yang seperti apa yang mungkin bisa dijadikan pendekatan untuk kita membangun BRAND dan membuat brand kita menjadi sukses di era seperti sekarang?


1. Purpose


Tujuan ownernya ketika menjalankan bisnis, mengapa ownernya menjalankan bisnis dan dari sini biasanya kita tau bagaimana mereka menjalankan bisnisnya karena sejak awal purposenya sudah sangat jelas.


Ketika kenal dengan Mas Jody Waroeng misalnya, mendengar cerita beliau bagaimana WS dibangun dengan sebuah tujuan yang kuat, kemudian tujuan tersebut terlihat dari apa yang sudah dikerjakan, mendorong akhirnya saya pribadi untuk sering mampir ke WS untuk menikmati produknya, pun demikian temen-temen foodpreneur, saya kita cukup banyak tempat makan yang kita datangi karena sesederhana alasannya kenal ownernya dan ingin support mereka.


2. Idealisme & Dedikasi


"Ownernya idealis banget soal kesehatan. ownernya ideal banget soal produk kualitas". Nah ini juga kadang menjadi alasan kuat ketika kita membeli sebuah brand karena kita "kenal" bagaimana dedikasi dan idealis si owner ketika menjalankan bisnisnya.


Bebeberapa tempat coffee shop yang saya kunjungi juga tidak lepas dari karena PERNAH TAU cerita bagaimana idealisme si owner terhadap kopi, sehingga akhirnya kita tergerak untuk datang, membeli, bahkan merekomendasi tempat kopi tersebut.


3. Skill & Kreatifitas


Story tentang kamu juga bisa diambil dari sisi pendekatan skill dan kreatifitas yang dimiliki oleh owner / founder / management nya. Misalnya, di Coffee shop kamu, kebetulan kamu adalah mixology ato peracik minuman, dari saya kamu bisa membangun story bahwa coffeshop kamu itu KEREN dan JAGO banget dengan mixology, sehingga banyak menu-menu coffee unik hasil proses tersebut.


Ato misalnya kamu pernah bekerja di luar negeri, nah kebetulan di sana kamu bekerja di perusahaan Chinese Food di mana sangat terkenal dengan olahan Bebek Pekingnya, nah ini juga bisa dijadikan sebuah cerita, di mana kamu memiliki skill mengelolah BEBEK PEKING karena pengalaman 10 tahun di Hongkong misalnya, fokus dan tajam sehingga ini menjadi DAYA UNGKIT untuk brand kamu.


4. Pengalaman Kerja


"ALESANDRO PASTA .... Berpengalaman 15 tahun dalam masakan Italia" Hmmmmm Keliatan bakal enak nih tempat makan pastanya, gitu ga kita terpikirnya foodpreneur? YES kemungkinan besar seperti itu, kenapa? karena yang punya NGE BRANDING PENGALAMAN ketimbang cafe-cafe yang ga jelas siapa chef nya, cenderung klo pengen pasta-pasta yah hoki-hoki an kadang enaknya, tapi pengalaman 15 tahun itu cerita berbeda loh.


5. MASA LALU


Berapa banyak cerita tentang masa lalu yang dijadikan oleh banyak Personal Brand untuk menjadi kekuatan pendorong dan memberi inspirasi bagi banyak orang? BUANYAAKKK tentunya.


Konsumen itu suka cerita tentang MASA LALU karena mereka bisa berimajinasi menempatkan masa lalu kamu untuk menjadi gambaran mereka di saat ini, karena itu lah banyak speaker / pembicara sukses dengan bercerita tentang masa lalunya yang dulunya susah / struggling/ banyak tantangan dan lain sebagainya.


Gimana di bisnis kuliner? Wah bisa banget tentu, MASA LALU kita jadikan cerita TENTANG KITA sehingga menjadi sebuah ke UNIKAN dan KEKUATAN tersendiri untuk BRAND kita, yah tentu tidak melulu cerita tentang susah dan struggling, tapi bisa juga cerita-cerita unik tentang kamu dari masa lalu yang sekarang punya kaitan dengan Brand kamu.


6. PENGGERAK


Kamu juga bisa membangun sebuah brand kuliner dengan pengkaitkan story kamu sebagai penggerak / pelopor sesuatu yang punya atau bisa kamu kolerasikan dengan bisnis kuliner kamu. Misalnya, kamu penggerak Hidup Sehat Vegan, di mana komunitas yang kamu bangun sudah cukup besar dan kemudian kamu membuat Resto Vegan.


Membangun Brand karena PENGGERAK KOMUNITAS ini bisa jadi salah satu strategi yang sangat kuat karena orang PERCAYA sama kamu karena memang PELAKU di dalam industri tersebut, kamu adalah apa yang kamu katakan dan kerjakan setiap harinya.


Tentu banyak lagi bagaimana sebuah CERITA tentang kamu bisa menjadi sebuah kekuatan untuk mendorong orang lain membeli Brand kamu.


So apa cerita Brand Mu? Apakah tentang kamu? Cerita apa tentang Mu?


Ceritain dong.


BTW Foodizz akan ada Special Class nih, Wajib banget ikut ini, buat temen-temen yang mau serius belajar detail tentang MEMBUAT BISNIS PLAN selama 9 jam, mendapatkan template-template yang tinggal di isi dan dibahas 12 topik detail menyusun bisnis Plan, temen-temen bisa Join di kelas Foodizz Online Class. Business Plan 2021 Untuk Pebisnis Kuliner atau langsung WA ajah ke 082127778018


111 views0 comments

コメント


Previous Post

Baca berdasarkan Topik

bottom of page