6 Cara Jitu Menjadi Pribadi Kreatif dan Inovatif
Banyak orang yang beranggapan bahwa tidak semua orang bisa memiliki kreativitas yang begitu luar biasa. Pada dasarnya memang tidak banyak yang bisa terlahir untuk menjadi sosok yang kreatif secara alami. Namun, pada kenyataannya kreativitas dapat dibentuk dan diasah oleh diri Anda sendiri.
Setiap orang sudah dibekali oleh hardware (otak) yang harus Anda lakukan adalah memasang softwarenya.
Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk merangsang otak Anda supaya bisa berpikir kreatif dan inovatif:
1. Belajar dari Orang Kreatif
Jangan malu untuk berkenalan dengan orang baru dan mencoba untuk belajar dari orang-orang yang kreatif. Anda pun bisa mendapatkan berbagai pelajaran ketika berkumpul bersama orang-orang yang kreatif, seperti cara berpikir mereka atau cara mereka berkreasi. Tidak memiliki tempat untuk berkomunikasi langsung dengan para pebisnis lainnya? Anda bisa bergabung di Foodizz Community.
2. Buka Mata, Buka Telinga
Coba untuk peka terhadap lingkungan Anda, lihat sekeliling Anda untuk mencari referensi baru. Jangan lupa untuk bersosialisasi dan mendengar masukan ataupun ide dari teman-teman yang Anda punya.
3. Bergerak Aktif
Menjadi orang kreatif, Anda semakin dituntut untuk bergerak aktif. Jangan hanya diam saja menunggu datangnya ide, tapi cobalah untuk memikirkan inovasi baru kapan pun dan dimana pun. Anda pun bisa coba untuk bergerak ke mana pun yang Anda mau untuk mencari ide yang lebih baru lagi.
4. Tuangkan Semua Ide
Tulis semua ide yang Anda miliki, jangan takut jika ide yang Anda tuangkan belum begitu bagus. Anda bisa memikirkan ide setiap saat sehingga jangan lupa juga untuk menulisnya ketika ada ide yang tiba-tiba terlintas di benak Anda.
5. Percaya Diri
Ini kunci yang harus Anda miliki untuk menjadi sosok yang kreatif dan inovatif. Ketika Anda memiliki ide yang "Out Of The Box" Anda tidak perlu takut untuk mengeluarkan ide yang Anda punya di depan umum. Jadi, jangan minder untuk memberi tahu ide-ide kreatif yang Anda miliki.
6. Mulai Beraksi
Jika Anda sudah memiliki berbagai ide jangan tunda untuk mulai, karena banyak orang yang menyesal karena ide yang mungkin sudah dipikirkannya ternyata di eksekusi oleh orang lain. Jangan sampai Anda menyesal seperti mereka-mereka yang kesalip duluan.
Artikel bermanfaat lainnya: 6 Tips Menghemat Biaya Operasional
Semoga artikel yang ada diatas bermanfaat dan bisa membantu Anda menjadi orang yang kreatif dan inovatif.
Akses berbagai program lengkap Foodizz: Online Class, E-Course, Buku, E-Book, dll untuk mendukung penambahan ilmu Bisnis Kuliner mu!
Comments